Kamis, 18 Desember 2014

Menjaga Api Sampai ke Puncak

Setiap orang pasti ingin meraih kesuksesan, entah di bidang pekerjaan, pendidikan, bisnis, dan di bidang lain yang menjadi dambaan. Namun, perlu diingat, kesuksesan bukan sebentuk barang murah yang mudah didapat. Ada syarat dan ketentuan yang berlaku. 

Kapsul kegagalan.

Berkali aku harus menenggaknya. Rasanya teramat pahit. Kenapa semesta meresepkan untukku? Jelas aku kecewa dan merasa tak berguna. Batin pun terasa lelah.

Aku memilih menjauh dari teman-teman agar tidak ketahuan “belang”nya. Terserah, mereka mau mengatakan sombong, lupa sama teman, atau apalah. Silahkan. Aku tak peduli. Yang penting, tidak ada yang tahu bila aku tengah mengalami kegagalan. Kalau aku direndahkan, siapa yang akan membelaku? Siapa yang akan menyembuhkan lukaku. Iya, kan?



Menyemangati Diri Sendiri


Tiap menengok ke belakang, aku meneteskan air mata. Ya, Tuhan, hidupku, kok, begini amat? Namun, berulang kali “jatuh”, malah membuatku kian terlatih untuk membentuk pribadi yang “tahan banting” dan tidak gampang menyerah. Dengan kekuatan yang ada, aku mampu kembali berdiri tegak. Temanku bisa sukses, aku juga bisa. Ini hanya soal waktu. Jatah yang tertunda. Tuhan tidak melupakan aku, kok.
 

Setelah melalui himpunan jalan yang berliku dan waktu yang tidak sebentar, sedikit demi sedikit mulai kutemukan terang. Aku belum merasa sukses benar, tetapi dengan pencapaianku saat ini, aku merasa tak lama lagi mampu mengangkat tinggi piala kesuksesanku. Benih yang kutanam dengan do’a, kuberi pupuk harapan, kusirami dengan semangat, dan kurawat dengan penuh keyakinan suatu hari nanti bakal kutuai.

Menjaga Api: Tetap Haus Akan Ilmu
Foto: Dokumen Pribadi Penulis

 
Kunci Sukses: Mau Belajar kepada Siapa pun.
Foto: Dokumen Pribadi Penulis

Kupelihara api semangatku agar terus menyala, berkobar, dan membakar tubuhku. Sebab, api semangat itulah yang membuatku terus hidup dan sanggup melanjutkan perjalanan yang masih panjang. Aku akan terus menjaganya hingga mencapai puncak nanti.

 Semangatku Terus Bertumbuh Berkat Lagu Ini
Video: Pinjam dari Sini


Aku Bisa Sukses! Pasti!

Quote: Pinjam dari Sini

0 comments:

Posting Komentar